YANG DIPELAJARI DI TEKNIK TELEKOMUNIKASI

10.10.18

Sebenarnya saya bingung juga membahas tentang Teknik Telekomunikasi. Mengapa ? Jujur saja karena saya alumni yang cukup lama (angkatan lama). Saya masuk kuliah sekitar 11 tahun yang lalu dan setelah lulus saya bekerja kantoran, sempat mengajar juga dan apa yang saya kerjakan (karir) memang tidak nyambung dengan apa yang saya pelajari di bangku kuliah. Jadi kalau ada yang terlewat atau banyak kurangnya, saya mohon maaf (saya tidak Googling, hanya sharing pengalaman saja).
  1. Tahun pertama kuliah, tentunya masih banyak MKU (Mata Kuliah Umum) seperti Bahasa Inggris, Matematika bahkan Bahasa Indonesia. Mata kuliah matematika sedikit lebih kompleks daripada pada saat kita SMA. Matematika terapan banyak belajar tentang kalkulus yang bukunya tebal - tebal di perpustakaan. Bahasa Inggrisnya juga Bahasa Inggris Teknik, jadi kita banyak belajar kosakata anak - anak teknik dalam Bahasa Inggris. Suprisingly, MKU saya banyak yang nilainya lebih besar dari mata kuliah utamanya. Yah, begitulah.
  2. Ada juga fisika terapan yang lumayan lah ya (susahnya), tapi buat para pecinta fisika mah tenang aja deh gak usah takut. Mata kuliah Kompel (Komponen Elektronika) itu belajar banyak komponen - komponen di dunia elektronika & telekomunikasi. Ada mata kuliah Rangkaian Elektrik / Listrik yang bikin saya ups & downs. Sebenarnya sih gak ada yang salah dari mata kuliah itu, buat kamu yang suka merangkai - rangkai listrik (hehe) dan menghitungnya pasti akan sangat happy dengan mata kuliah ini.  Ada juga mata kuliah Rangkaian Logika. Kamu akan banyak belajar tentang angka 0 dan 1 (biner). Kamu juga akan bertemu dengan matkul 'Alat Ukur & Pengukuran' karena ini bakal jadi sesuatu yang mendasar untuk matkul apapun kedepannya.
  3. Oh ya di semester pertama ada juga MKU Pendidikan Kewarganegaraan. Ada mata kuliah Medan Elektromagnet, yah pokoknya kamu disini akan belajar banyak tentang medan magnet dan hitungan & logikanya. Mata kuliah lainnya adalah Rangkaian Elektronika, Bengkel Elektronika, dan Desain Elektronika. Buat kamu yang memimpikan memakai baju montir - montir bengkel yang keren itu, disini ada mata kuliah Keterampilan Dasar Mekanik. Jujur saja di mata kuliah ini, saya adalah seorang mediocre. Nah, kamu juga akan belajar K3 & Hukum Ketenagakerjaan. Anehnya di mata kuliah ini saya mendapat nilai paling besar di kelas.
  4. Kamu akan belajar membuat proyek - proyek kecil di mata kuliah Manajemen Proyek. Ada juga matkul seperti Sistem Komunikasi Analog & Teknik Jaringan Telekomunikasi. Mata kuliah yang gampang - gampang tapi ternyata susah, salah satunya adalah 'Algoritma & Pemrograman'. Buat yang jago Rangkaian Logika, musti jago & suka juga di matkul 'Mikroprosesor'.
  5. Di Teknik Telekomunikasi juga kita akan belajar bisnis di mata kuliah 'Kewirausahaan'. Mata kuliah penting lainnya seperti Elektronika Komunikasi & Jaringan Komunikasi Data. Semakin lama kamu akan meninggalkan MKU dan beralih ke mata kuliah yang lebih khusus mempelajari Telekomunikasi dan Elektro seperti 'Saluran Transmisi & Serat Optik' & 'Teknik Transmisi'. 
  6. Mata kuliah yang menarik (karena Tugas Akhir saya juga hehe) adalah Teknik Antena & Propagasi. Kamu akan belajar software Ansoft juga dan bikin antena secara fisik plus hitung - hitungannya ya. Ada juga mata kuliah 'Sistem Komunikasi Bergerak' & 'Sistem Komunikasi Radio'.
Nah sekian saja yang bisa saya share, saya mengambil D3 Teknik Telekomunikasi. Saat ini justru saya ingin mempelajari sastra dibanding teknik :)

You Might Also Like

0 comments